Tekno.teropongpengetahuan.com – Cara Daftar Tiktok Affiliate Lengkap Untuk Pemula. Halo sobat tekno teropongpengetahuan, apa kabarnya nih sobat-sobat mimin yang selalu semangat untuk belajar teknologi nya.
Pada kesempatan yang berbahagia ini kami akan membagikan tutorial bagaimana cara mendaftar tiktok affiliate untuk pemula. Tentunya saat ini aplikasi tiktok sudah banyak yang mengunduh, baik itu di playstore atau di app store.
Pastinya ini bisa menjadi peluang untuk anak muda dalam menghasilkan uang, daripada kita menjadi penikmat video alangkah baiknya kita menghasilkan uang dari aplikasi tiktok betul atau benar nih ? hehehe. Lantas bagaimana caranya ? Berikut ini tutorial nya ya, silahkan untuk disimak baik-baik penjelasan berikut ini ya.
Apa Itu Affiliate Tiktok ?
Affiliate tiktok adalah program yang berasal dari tiktok yang memberikan peluang untuk penggunanya mendapatkan penghasilan dengan cara menjual produk dari toko yang memberikan komisi kepada affiliator. Untuk komisi yang diberikan tergantung dari kewenangan toko masing-masing.
Nah sobat sudah paham kan, apa itu affiliasi tiktok ? lanjut kita masuk ke persyaratan apa saja yang harus sobat ketahui untuk mendaftar program affiliasi ini.
Persyaratan Untuk Mendaftar Tiktok Affiliate
- Memiliki kartu tanda penduduk (KTP).
- Mempunyai salah satu rekening bank.
- Mencantumkan alamat pengiriman.
- Akun tiktok yang selalu aktif.
Informasi: Akun tiktok lite tidak bisa digunakan untuk tiktok affiliate ya.
Cara Mendaftar Tiktok Affiliate
- Memiliki aplikasi tiktok.
- Kemudian login menggunakan akun gmail atau nomor telpon masing-masing.
- Pilih menu profile.
- Klik ikon keranjang atau ikon shop.
- Pilih pusat kreator e-commerce.
- Pilih ikon toko yang kita inginkan.
- Pilih jenis komisi yang ingin kita hasilkan.
- Kemudian tambah produk di tiktok.
- Mengisi nama lengkap affiliator atau nama sobat dengan benar.
- Pilih kirim.
- Konfirmasi nama.
- Tunggu konfirmasi dari tiktok.
- Tunggu konfirmasi dari penjual apakah produk nya bisa dijual atau tidak.
Cara Mendaftar Tiktok Shop
Persyaratan Mendaftar Tiktok Shop
- Memiliki lebih dari 7000 pengikut.
- Memiliki lebih dari 50 penayangan video dalam 28 hari terakhir.
- Berusia minimal 18 tahun.
- Memposting video di tiktok dalam 28 hari terakhir.
Tutorial Cara Mendaftar :
- Buka aplikasi tiktok.
- Pilih menu alat kreator.
- Kemudian pilih menu tiktok shop.
- Kemudian jika sudah memenuhi persyaratan maka klik terapkan.
- Selamat sobat telah terdaftar di tiktok shop.
Baca juga : 5 Cara memahami algoritma tiktok
Akhir Kata
Okey sobat tekno.teropongpengetahuan.com itulah tutorial cara untuk mendaftar tiktok affiliate untuk pemula. Dengan ini sobat sudah bisa lho untuk menghasilkan uang dari rumah, jika artikel ini bermanfaat sobat bisa share ke yang lainnya ya.
Gabung Komunitas Sobat Tekno : Disini